Eyebrow Makeup Tutorial

Cara Mudah Membuat Makeup Alis Yang Natural Untuk Pemilik Alis Tipis

Cara Mudah Membuat Makeup Alis Yang Natural Untuk Pemilik Alis Tipis

Punya alis yang on fleek tapi tetap terlihat natural itu makeup goals banget! Alis merupakan bagian yang bisa membingkai dan mendefinisi wajah dengan sempurna.

Jadi, punya alis yang bagus bisa buat penampilan semakin menarik. Tapi, bagaimana kalau alis Baebellines tipis?

Untuk Baebellines yang beralis tipis, tak perlu khawatir. Ada cara gampang supaya Baebellines bisa tampil kece dengan alis penuh, terdefinisi, tapi tetap natural.

Yuk, simak step by step cara membuat alis natural berikut ini.

1. Gunakan Produk Alis yang Tepat

Pertama-tama, Baebellines perlu memilih produk makeup alis yang paling tepat. Untuk ‘menyulap’ alis yang tipis menjadi tebal yang tampak natural, gunakan Maybelline Tattoo Brow Ink Pen.

Spidol alis ini sangat helpful dan anti ribet. Kalau biasanya pembentukan alis yang tampak natural dan tidak terlihat fake butuh banyak produk dan juga alat makeup, maka satu produk ini saja sudah cukup, lho. Baebellines akan sangat terbantu!

Spidol alis Maybelline ini yang memiliki fork tip applicator untuk mempermudah Baebellines menggambar garis bulu alis yang natural.

Walaupun dinamai spidol alis atau brow ink pen, bentuk ujungnya bergerigi menyerupai ujung garpu, lho. Jadi bisa dipakai untuk menyisir alis dengan meniru bentuk asli rambut alis (fake hair strokes) supaya hasilnya natural.

Baca juga: 5 Langkah Mudah Membentuk Alis Bagi Para Pemula

Biasanya Baebellines dengan alis yang tipis juga perlu menggunakan banyak produk atau alat makeup untuk membuat alis natural yang bagus.

Tapi, itu dulu! Sekarang Baebellines cukup menggunakan Maybelline Tattoo Brow Ink Pen ini saja, karena sekali pulas, sudah bisa membingkai sekaligus mengisi alis.

Maybelline Tattoo Brow Ink Pen juga mudah dikendalikan ketebalannya, lho! Tidak akan menghasilkan garis atau isi yang tebal yang tidak tampak alami.

2. Begini Cara Membuat Alis Natural

Pilih shade warna Maybelline Tattoo Brow Ink Pen yang Baebellines inginkan. Ada dua varian shades yang bebas Baebellines pilih, yaitu Dark Brown dan Red Brown.

Setelah itu, pulaskan Maybelline Tattoo Brow Ink Pen perlahan-lahan untuk menjaga ketebalannya sambil melakukan gerakan menyisir lembut dengan memanfaatkan ujung fork tip applicator.

Biasanya satu kali stroke atau satu kali pulasan sudah cukup, tapi kalau Baebellines masih merasa kurang, bisa pulaskan 1 stroke lagi. Lakukan langkah yang sama di kedua alis sampai tercipta tampilan alis tebal yang natural.

Tak usah kuatir alis buatan Baebellines luntur atau terhapus. Soalnya, formula Maybelline Tattoo Brow Ink Pen mengandung high concentrate dye formula yang menjamin hasil alis buatan Baebellines tahan sampai 24 jam.

Baca juga: Cara Mendapatkan Bentuk Alis yang Sempurna dengan Pensil Alis yang Tepat

Formula ini bisa melekat tak hanya di rambut alis, tetapi juga di kulit akar alis. Formula high concentrate dye formula ini juga lebih mengikat, tidak seperti produk-produk lain yang biasanya susah atau kurang nempel saat diaplikasikan di alis alami yang tipis.

Dengan segala kehebatan Maybelline Tattoo Brow Ink Pen yang sudah disebutkan di atas, Baebellines pemiliki alis tipis tak perlu pusing lagi bila ingin mengetahui cara membuat alis natural yang bagus.

Alis on fleek idaman bisa Baebelline miliki dengan mudah dan cepat dengan membeli Maybelline Tattoo Brow Ink Pen di gerai-gerai resmi Maybelline di berbagai pusat perbelanjaan atau di situs resmi Maybelline Indonesia. Jangan sampai kehabisan!