Makeup Tips

Tips Memakai Blush On Cream Agar Membaur Dengan Warna Kulit

73 TIPS MEMAKAI BLUSH ON CREAM AGAR MEMBAUR DENGAN WARNA KULIT

Bagi Baebellines yang menyukai tampilan makeup natural, blush on dengan tekstur cream akan menjadi pilihan yang tepat.

Selain menghasilkan rona pipi yang tampak alami, blush on cream juga tidak membuat kulit menjadi kering.

Untuk membuat hasilnya lebih natural, Baebellines harus membaurkan perona pipi bertekstur krim ini dengan cara yang tepat.

Nah, bagi Baebellines yang masih pemula dalam menggunakan produk ini, begini cara memakai blush on agar membaur sempurna dengan warna kulit.

1. Pilih Warna Sesuai Warna Kulit

Untuk menghasilkan rona pipi yang natural, terlebih dahulu pilihlah warna blush on yang sesuai dengan warna kulit.

Blush on cream dengan warna pink ataupun peach cocok untuk hampir semua warna kulit, mulai dari warna kulit terang, sawo matang, dan gelap.

Kedua warna tersebut akan memberikan efek tampilan wajah lebih segar dan hasil tetap alami.

Agar tidak repot pilih-pilih warna blush on, Baebellines bisa menggunakan Maybelline Master Flush Stick, blush on stick dengan formula Self Adjusting Tint yang dapat menyesuaikan pH kulit sehingga rona yang ditampilkan sesuai dengan warna kulit. Karena itu, cocok digunakan untuk pecinta tampilan makeup natural.

Baca juga: Warna Andalan Blush On untuk Kulit Sawo Matang Perempuan Indonesia

2. Aplikasikan Setelah Foundation

Berbeda dengan penggunaan powder blush on yang diaplikasikan setelah riasan wajah hampir selesai, blush on cream akan memberikan hasil yang natural jika diaplikasikan setelah foundation, cushion, atau tinted moisturizer karena memiliki tekstur yang sama-sama basah.

Hindari menggunakan blush on bertekstur krim setelah powder, karena justru dapat menggeser lapisan bedak sehingga membuat riasan menggumpal.

3. Baurkan dengan Jari atau Aplikator

Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh blush on cream adalah penggunaan dan kemasannya yang praktis.

Untuk membaurkan blush on dengan hasil yang natural, Baebellines bisa menggunakan jari tangan saja.

Jika ingin memastikan hasil yang lebih merata sempurna, gunakan aplikator seperti stippling brush atau makeup sponge. Jika Baebellines tidak mau repot membawa aplikator di dalam pouch makeup, tak perlu khawatir.

Maybelline Master Flush Stick dilengkapi dengan aplikator khusus yang membantu membaurkan blush on di kulit untuk tampilan alami. Praktis, kan?

Baca juga: Blush On yang Bagus untuk Semua Kulit tapi Tetap Ringan dan Tahan Lama, Mau?

4. Set Menggunakan Finishing Powder

Blush on cream sangat cocok digunakan untuk pemilik kulit kering karena formulanya yang lembap tidak membuat hasil riasan menjadi crack.

Namun, bukan berarti blush on jenis ini tidak dapat digunakan untuk kulit berminyak. Untuk membuat blush on ini tetap tahan lama di kulit wajah yang berminyak, Baebellines dapat mengaplikasikan finishing powder untuk mengunci dan membuatnya tidak mudah luntur.

Maybelline Fit Me! Loose Finishing Powder jadi pilihan yang tepat karena memiliki formula berbahan dasar mineral yang membantu mengontrol minyak di wajah dengan menyerap minyak berlebih.

Teksturnya halus dan ringan sehingga hasilnya terlihat natural dan tahan lama. Itulah beberapa cara yang dapat Babellines terapkan untuk memakai blush on cream agar membaur dengan warna kulit.

Untuk hasil riasan yang sempurna, pastikan Baebellines menggunakan Maybelline Master Flush Stick yang bisa didapatkan di website resmi Maybelline Indonesia ataupun di gerai Maybelline di pusat perbelanjaan ternama.