Face Makeup Tutorials

Apa Saja Kegunaan Sunscreen? Simak Penjelasannya di Sini!

Apa Saja Kegunaan Sunscreen? Simak Penjelasannya di Sini!

 

Kegunaan sunscreen sebagai pelindung kulit dari efek buruk sinar matahari memang sangat signifikan. Ini karena formulasinya dibuat untuk menjaga agar kesehatan kulit dari efek negatif sinar matahari, seperti kulit terbakar atau iritasi hingga risiko menyeramkan terkena kanker kulit. 

Tapi sebelum mengetahui lebih lanjut apa kegunaan sunscreen, ada beberapa hal lain terkait sunscreen yang perlu kamu ketahui. 

Fakta Menarik terkait Sunscreen 

Hal pertama yang perlu diketahui, apapun warna dan jenis kulitnya, perlindungan sunscreen adalah mutlak untuk menjaga kesehatan kulit. 

Selain itu, penggunaan sunscreen ternyata tidak hanya dibutuhkan saat di bawah matahari terik saja. Dalam kondisi cuaca mendung pun kamu tetap perlu menggunakan sunscreen. Bahkan saat di dalam ruangan pun penggunaan sunscreen tetap diperlukan. Kenapa? Sebab sinar UV masih bisa masuk ke dalam ruangan melalui celah kaca, jendela, lubang angin, atau bagian rumah dengan konsep open space, yang kemudian paparan sinar UV tersebut meresap ke kulit.  

Perlindungan untuk kulit dari sinar matahari juga tidak cukup sebatas mengandalkan sunscreen dan sunblock. Selain rutin aplikasi sunscreen, kamu perlu memakai  perlindungan lainnya, seperti scarf, topi, sunglasses, meminimalkan pakai baju hitam (karena dapat menyerap UV) saat beraktivitas di bawah sinar matahari langsung, juga pilih produk perawatan kulit atau makeup yang juga dilengkapi kandungan SPF. 

Kegunaan Sunscreen untuk Lindungi Kulit

Selain menjaga kulit tidak terbakar sinar matahari, sebenarnya apa saja kegunaan memakai sunscreen

  1. Melindungi Kesehatan Kulit 

Kebiasaan mengabaikan pemakaian sunscreen akan berakibat kulit iritasi, terasa perih, kemerahan, dan juga hiperpigmentasi. Tidak cuma itu, kegunaan kegunaan sunscreen untuk wajah juga menjaga dari proses penuaan dini seperti kerut wajah, flek-flek hitam dan bahkan kanker kulit. 

  1. Menjaga Rona Kulit Tetap Merata

Bagian kulit yang terkena paparan matahari tanpa perlindungan sunscreen akan mudah berubah warna atau lebih gelap sehingga bisa membuat kulit jadi menghitam sebagian atau belang, mengelupas, atau bersisik putih.  Tapi dengan aplikasi sunscreen yang tepat, hal tersebut bisa diminimalkan karena kandungan formula sunscreen bisa menjaga  

  1. Mencegah Minyak Berlebih hingga Jerawat

Setelah dijelaskan di atas bahwa sunscreen gunanya untuk melindungi dari kerusakan kulit, kandungan pada sunscreen juga ada yang berfungsi untuk menyerap kelebihan minyak di wajah sekaligus mencegah produksi sebum berlebih penyebab muka berjerawat dan berminyak. Untuk mendapatkan manfaat ini, pilih sunscreen dengan formulanya bersifat oil absorbernon-comedogenic, dan non-acnegenic

  1. Mencegah Penuaan Dini

Kegunaan sunscreensebagai perlindungan kulit jangka panjang adalah meminimalkan risiko penuaan dini akibat sinar matahari. Jika kulit dibiarkan tanpa perlindungan sunscreen, hal ini akan membuat tanda-tanda penuaan dini bisa cepat muncul, misal, flek-flek hitam, garis-garis halus, tekstur kulit jadi lebih kasar dan kering, dan juga kerutan-kerutan wajah. Jadi kalau mencegah tanda-tanda penuaan dini muncul, sebaiknya lakukan rawat dan lindungi kulit dengan produk perawatan wajah dan salah satunya adalah menggunakan sunscreen sebelum pakai rangkaian produk makeup dan sebelum beraktivitas. 

  1. Mencegah Kanker Kulit

Radiasi sinar UVB pada kulit yang tidak terlindungi menyebabkan kerusakan pada jaringan kulit. Kalau dibiarkan dan tidak diantisipasi, jaringan DNA kulit yang rusak bisa memicu kanker kulit. Dengan penggunaan sunscreen secara rutin, hal tersebut bisa dicegah karena kandungan sunscreen, yakni yang memiliki fungsi broad spectrum bisa menghambat radiasi UVB dan menurunkan risiko kerusakan kulit, penuaan dini, serta kanker kulit, terutama jenis melanoma.

  1. Meminimalkan Risiko Sunburns 

Paparan sinar matahari, terutama radiasi sinar UVB sangat berisiko merusak jaringan permukaan kulit sehingga menimbulkan sunburns, yakni efek sensasi kulit terbakar. Tanda-tanda sunburns juga bisa berupa permukaan kulit jadi bengkak, gatal, radang kemerahan, dan kering mengelupas. Perlindungan maksimal dengan rutin memakai sunscreen SPF minimal 30 akan membantu untuk menghalau 97% sinar UVB yang penyebab sunburns. Dan perlu diingat lagi, penggunaan sunscreen tidak cukup satu olesan saja. Pemakaiannya perlu diulang lagi tiap 2 jam agar zat pelindung pada kulit tetap bekerja secara optimal.  

 

Tips Tampil Cantik dan Kulit Terlindungi 

Buat yang ingin lebih praktis dengan tampilan makeup natural, kamu bisa memilih mengaplikasikan produk yang bisa memberikan coverage sekaligus memberi perlindungan kulit, salah satunya adalah produk complexionMaybellineFit Me Fresh Tint 3 in 1 yang merupakan face tint yang dilengkapi serum vitamin C dan SPF 50/PA+++. 

Pengaplikasiannya cukup mudah dan memiliki medium natural coverage yang tahan lama serta ringan di kulit. Face tint ini juga telah melalui uji non-comedogenic dan uji dermatologis, sehingga cocok digunakan untuk semua jenis kulit baik yang sensitif sekalipun.  

Cara pemakaiannya, setelah membersihkan wajah, lanjutkan dengan pemakaian toner, dan beri pelembap yang sesuai jenis kulit dan jangan lupa pakai sunscreen yang sesuai jenis kulit. Kemudian lanjutkan dengan mulai mengaplikasikan MaybellineFit Me Fresh Tint 3 in 1 yang dilengkapi serum vitamin C dan SPF 50/PA+++ di wajah dan leher. Sebelumnya, pilih shades yang sesuai dengan tone dan undertone kulit. Kemudian, kocok perlahan kemasan MaybellineFit Me Fresh Tint 3 in 1 yang dilengkapi serum vitamin C dan SPF 50/PA+++ agar isinya menyatu sempurna. 

Nah, agar  tidak salah menentukan dan memudahkan dalam memilih shades warna rangkaian makeup, sebaiknya kita mengetahui jenis warna kulit. Untuk lebih mudahnya, kamu bisa langsung mencoba Virtual Try-On Maybelline Indonesia dan temukan produk terbaik untukmu. Baebellines bisa membeli produknya diwebsite resmi Maybelline Indonesiaatau official store Maybelline yang ada di marketplace. Kamu bisa juga mendapatkannya di gerai Maybelline yang ada di pusat perbelanjaan atau drugstore , serta di toko kosmetik terdekat.