Face Makeup Tutorials

2 Jenis Concealer Terbaik Dari Maybelline

2 Jenis Dan Rekomendasi Concealer Terbaik

Baebellines, perempuan mana yang tidak ingin punya kulit wajah yang mulus dengan warna kulit yang merata?

Untuk mencapainya, satu cara tercepat yang bisa Baebellines lakukan adalah dengan memakai makeup, terutama trio makeup dasar terpenting yang terdiri dari foundation, concealer, dan bedak.

Dari ketiganya, concealer merupakan makeup dasar yang jadi andalan untuk menutupi berbagai kekurangan kulit wajah, seperti flek hitam, noda bekas jerawat, kantung mata, dark circles, bekas jahitan, hingga tanda lahir.

Concealer terbaik yang dipulaskan dengan tepat dapat menutupi semuanya, sekaligus dapat Baebellines pakai sebagai highlighter kalau dibutuhkan.

Melihat pentingnya concealer untuk menciptakan riasan yang sempurna, Baebellines perlu mencari concealer yang paling sesuai dengan kebutuhan Baebellines.

Dari semua jenis concealer yang terdapat di pasaran, dua rekomendasi concealer terbaik dari brand makeup ternama Maybelline adalah Maybelline Fit Me! Concealer dan Maybelline Instant Age Rewind Concealer.

Penasaran mengapa keduanya merupakan concealer terbaik? Cek alasan-alasannya di bawah ini!

1. Maybelline Fit Me! Concealer

Concealer terbaik yang pertama adalah Maybelline Fit Me! Concealer. Concelaer ini jago menutupi dan menyamarkan noda-noda pada kulit wajah.

Mulai dari noda hitam, noda kemerahan, ataupun bekas-bekas jerawat yag mengganggu. Maybelline Fit Me! Concealer memiliki daya cover atau coverage yang tinggi, namun dengan formula yang ringan sehingga hasil akhirnya di wajah Baebellines tidak terkesan heavy dan tetap terlihat natural.

Maybelline Fit Me! Concealer mudah diaplikasikan karena dilengkapi aplikator dengan bentuk ujung yang lebih kecil. Bentuk ujung ini membuat Baebellines bisa mengaplikasikan concealer dengan lebih presisi.

Baca juga: 3 Fungsi Concealer dan Cara Aplikasinya agar Kulit Tampak Flawless

Tak hanya menutup noda, Baebellines juga bisa memanfaatkan concealer ini untuk merapikan alis dan lipstik, juga sebagai highlighter dan membuat contouring.

Concealer terbaik ini cocok untuk semua jenis kulit, lho. Varian warnanya terdiri dari 5 shades, yaitu Light, Fair, Sand, Medium, dan Deep. Salah satunya pasti cocok untuk Baebellines!

2. Maybelline Instant Age Rewind Concealer

Concealer terbaik dari Maybelline yang berikutnya ini multifungsi karena dirancang khusus untuk membantu menyamarkan garis-garis halus, kantung mata, dan lingkaran hitam di bawah mata secara instan.

Hal ini karena Maybelline Instant Age Rewind Concealer mengandung Haloxyl Formula yang bekerja secara efektif untuk menutupi kekurangan kulit di area mata.

Dalam sekejap saja hasil riasan Baebellines jadi kelihatan fresh dan flawless, tanpa creasing!Yang keren, kemasannya berbentuk tube yang langsing, lengkap dengan Micro-Corrector Applicator yang memiliki spons anti bakteri di bagian ujungnya.

Baca juga: Ternyata Concealer Makeup juga Punya Kegunaan Lain yang Mungkin Belum Kamu Ketahui

Kedua fitur ini membuat Baebellines gampang menggenggamnya dan mengaplikasikan concealer ini di area mata. Tinggal oleskan atau buat dots di area-area kulit mata yang memerlukannya, lalu ratakan.

Maybelline Instant Age Rewind Concealer juga cocok untuk semua jenis kulit. Tersedia dalam 4 shades yang bisa dicocokkan dengan kulit Baebellines, yaitu Light, Fair, Honey, dan Medium.

Stok concealer di rumah sudah menipis atau sudah habis? Segera belanja kedua produk concealer terbaik dari Maybelline ini di situs resmi Maybelline Indonesia atau di berbagai department stores, toko kosmetik, dan official market places.